Jumat, 10 Mei 2024
 
go to www.travelbos.com
Panduan Posting Jurnal

Perkiraan Jurnal pada sistim TravelBOS akan diperlukan pada proses pembuatan Bukti Penerimaan dan Bukti Pengeluaran. Berikut ini adalah panduan untuk menentukan posting jurnal pada saat pembuatan Bukti Penerimaan dan Bukti Pengeluaran.

Penentuan Posting Jurnal yang dijelaskan disini adalah menurut versi TravelBOS, silakan mulai klik dan pelajari semua penentuan posting jurnal dibawah ini.


Posting Jurnal Bukti Penerimaan
» Untuk Terima Incentive Airline
» Untuk Deposit Dari Pelanggan


Posting Jurnal Bukti Pengeluaran
» Untuk Top Up Airline
» Untuk Deposit Ke Supplier
» Untuk Biaya Operasional




Posting Jurnal Untuk Biaya Operasional

Dibawah ini adalah daftar Nama Perkiraan standard yang ada di sistim TravelBOS.
Jika tidak ditemukan perkiraan yang diinginkan, coba cari perkiraan yang mendekati atau dapat juga menambahkan data perkiraan yang baru.

Biaya Rutin Harian
Nama Perkiraan Keterangan
Biaya Pos, Kurir Untuk biaya expedisi pengiriman dokumen dan hal lainnya yang terkait langsung dengan urusan jasa pengiriman untuk keperluan semua divisi
Biaya Alat Tulis Kantor Untuk pembelian peralatan ATK.
Biaya Materai Untuk pembelian Materai.
Biaya Operasional Sales & Marketing Untuk biaya bensin, parkir, tol, client meeting dan hal lain yang dikeluarkan untuk keperluan operasional divisi ticketing, hotel, tour, sales & marketing
Biaya Operasional Umum Untuk biaya uang makan office boy, transport messenger (bensin, parkir, tol) dan hal lain yang dikeluarkan untuk keperluan bersama semua divisi
Biaya Operasional Management Untuk biaya bensin, parkir, tol, client meeting dan hal lain yang dikeluarkan untuk keperluan operasional manajemen

Biaya Rutin Bulanan
Nama Perkiraan Keterangan
Biaya Gaji Untuk biaya gaji setiap bulannya dan hal lain yang terkait langsung dengan gaji yang akan diperhitungkan dengan pajak PPh Ps.21.
Biaya Telepon, Facsimile Untuk biaya pemakaian telepon n facsimile kantor.
Biaya Pulsa HP Untuk biaya pembelian pulsa semua divisi.
Biaya Internet Untuk biaya pemakaian internet.
Biaya Listrik Untuk biaya pemakaian listrik.
Biaya Air Minum Untuk biaya PAM dan pembelian air minum.
Biaya Rumah Tangga Kantor Untuk biaya pembelian teh, kopi, gula, peralatan dapur piring, gelas, sendok, garpu dan keperluan dapur lainnya.
Biaya Sewa Kantor Untuk pembayaran biaya sewa kantor.
Biaya Perawatan Kantor Untuk biaya perbaikan pintu, jendela, lantai, pembelian peralatan listrik dan hal lainnya yang terkait dengan perbaikan kerusakan kantor.
Biaya Perawatan Perlengkapan Kantor Untuk biaya servis AC, perbaikan kerusakan meja, kursi, lemari, partisi dan hal lainnya yang terkait dengan perbaikan kerusakan perlengkapan kantor.
Biaya Perawatan Peralatan Kantor Untuk biaya perbaikan telepon, facsimile, mesin absensi, mesin penghancur kertas dan hal lainnya yang terkait perbaikan kerusakan peralatan kantor.
Biaya Perawatan Sistim & Komputer Untuk biaya perbaikan komputer, pembayaran biaya travelbos dan hal lainnya yang terkait dengan perbaikan kerusakan peralatan komputer.
Biaya Iuran Lingkungan Kantor Untuk biaya iuran kebersihan, keamanan lingkungan kantor.

Biaya Tidak Rutin
Nama Perkiraan Keterangan
Biaya Jasa Profesional Untuk biaya konsultan pajak, akuntan publik dan hal lainnya yang terkait dengan pemakaian jasa profesional pihak ketiga.
Biaya Pelatihan Pegawai Untuk biaya pelatihan ketrampilan untuk setiap divisi.
Biaya Promosi, Iklan Untuk biaya partisipasi suatu acara, pemasangan iklan di koran majalah dan hal lainnya yang terkait dengan mempromosikan produk dan nama perusahaan.
Biaya Jamuan Pelanggan Untuk biaya menjamu tamu tamu perusahaan yang sifatnya untuk keperluan semua divisi.
Biaya Acara Kantor Untuk biaya gathering, buka bersama dan hal lainnya yang terkait dengan acara bersama semua divisi.
Biaya Iuran Keanggotaan Untuk biaya keanggotaan asita, iata dan keanggotaan biro perjalanan lainnya.
Biaya Sumbangan Sosial Untuk biaya sumbangan ke yayasan, bakti sosial dan lain lain