Home
¤ Lobby ¤ Front Office Back Office ¤ Management
 
Jumat, 29 Maret 2024
¤ General  ¤ Account Receiveable ¤ Account Payable ¤ Accounting ¤ Finance ¤ Cashier
Account Receiveable
Billing Statement
Billing Statement
"jangan salahkan pelanggan
jika terlambat melunasi invoice"
Tahukan anda bahwa pelanggan belum membayar karena mereka sibuk dan bagian piutang belum mengirimkan daftar invoice yang telah jatuh tempo ?
Tahukah anda bahwa bagian piutang masih harus membuat daftar piutang di program exel walaupun anda sudah menggunakan sistim laporan jatuh tempo ?


Proses penagihan pada dasarnya cukup mudah yaitu melihat laporan dari sistim siapa saja pelanggan yang invoicenya telah jatuh tempo kemudian menghubunginya via telepon atau mencatat terlebih dahulu daftar invoice yang telah jatuh tempo di program exel dan selanjutnya barulah mengirimkan datanya via fax.

Pada prakteknya proses penagihan dengan cara seperti diatas akan menjadi sesuatu hal yang menyulitkan dimana sering sekali pelanggan tidak dapat dihubungi, padahal kita hanya ingin mengingatkan bahwa ada invoice yang sudah jatuh tempo dan minta segera dilunasi.

Ada juga pelanggan yang minta dikirimkan kembali invoice invoice jatuh tempo yang sedang kita tagih padahal kita sudah pernah memberikannya, ya namanya juga pelanggan mau tidak mau kita harus mengerjakannya.

Tanpa terasa jam menunjukkan waktunya pulang dan sang kekasih sudah menunggu di depan pintu kantor yang janjinya mau membelikan handphone baru, sementara masih banyak pelanggan yang belum sempat dihubungi secara waktu mereka pulang kantor juga, mau tidak mau ya baru dapat dilanjutkan keesokan harinya. ( padahal besok waktunya bayar IATA, boss pasti pusing dah... hiks... hiks... )

Inti dari curhat diatas adalah "walaupun laporan jatuh tempo sudah dikeluarkan oleh sistim, tetapi jika proses penagihannya masih dengan cara manual maka akan sangat mengganggu alur kas ( cash flow )"


Bagaimana mengatasi masalah klasik diatas ?

Segera gunakan fasilitas Billing Statement yang telah disediakan oleh TravelBOS.

Proses kerjanya sangat sangat mudah, setelah menampilkan laporan invoice jatuh tempo semua pelanggan kemudian klik "Kirim Email" satu kali saja, maka selanjutnya TravelBOS akan otomatis mengirim ke 1000 pelanggan dalam waktu tidak lebih dari 5 menit.

Jika pengiriman email ke 1000 pelanggan dalam waktu 5 menit masih terasa lama bagi anda, aktifkan fasilitas "Auto Email Billing Statement" maka TravelBOS akan otomatis mengirim invoice yang telah jatuh tempo ke semua pelanggan setiap Pk.00.00 setiap harinya.


Ayo Belajar biar panjang umur.....